relation: http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/13978/ title: Uji Aktivitas Ekstrak Etanol 70% Daun Iler (Plectranthus Scutellarioides (L.) R.Br.)Terhadap Penurunan Kadar Glukosa Darahhamster Yang Hiperglikemia Dan Hiperkolesterolemia creator: Sari, Puspita Alfiah creator: Sediarso, Sediarso creator: Numlil Khaira Rusdi, Numlil subject: RS Pharmacy and materia medica description: Diabetes Mellitus merupakan gangguan metabolisme tubuh yang disebabkan berkurangnya sekresi insulin atau penurunan sensitivitas insulin. Senyawa flavonoid yang terkandung didalam ekstrak daun iler dapan menurunkan kadar glukosa darah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas ekstrak etanol 70% daun iler terhadap penurunan kadar glukosa darah hamster Syrian jantan yang mengalami komplikasi hiperglikemia dan hiperkolesterolemia. Hewan uji dibagi menjadi 6 kelompok perlakuan, masing-masing kelompok terdiri dari 4 ekor hamster. Kelompok I (kontrol normal), kelompok II (kontrol positif) diberi metformin , kelompok III (kontrol negatif), kelompok IV, V, VI (kelompok uji) yang diberi ekstrak etanol 70% daun iler dengan dosis 240 mg/kgBB, 480 mg/kgBB dan 720 mg/kgBB. Seluruh kelompok diinduksi dengan aloksan dan pakan tinggi kolesterol kecuali kelompok normal. Data hasil penurunan kadar glukosa darah dianalisis menggunakan ANOVA satu arah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ekstrak etanol 70% daun iler dapat menurunkan kadar glukosa darah pada hamster yang komplikasi hiperglikemia dan hiperkolesterolemia. Ekastrak etanol 70% daun iler dosis 720 mg/kgBB memberikan efek berbeda bermakna dengan metformin ( > 0,05) dengan persentase penurunan kada glukosa sebesar 53,66%. Kata kunci : Plectranthus scutellarioides, Glukosa Darah, antihiperglikemia, Antihiperkolesterolemia. date: 2022-04-16 type: Thesis type: NonPeerReviewed format: text language: en identifier: http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/13978/1/FFS_FARMASI_S03-190172_ALFIAH%20PUSPITA%20SARI.pdf identifier: Sari, Puspita Alfiah dan Sediarso, Sediarso dan Numlil Khaira Rusdi, Numlil (2022) Uji Aktivitas Ekstrak Etanol 70% Daun Iler (Plectranthus Scutellarioides (L.) R.Br.)Terhadap Penurunan Kadar Glukosa Darahhamster Yang Hiperglikemia Dan Hiperkolesterolemia. Bachelor thesis, Universitas Muhammadiyah Dr Hamka.