relation: http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/12730/ title: Uji Aktivitas Antikanker Ekstrak Etanol 70% Daun Jambu Biji (Psidium Guajava L.) Terhadap Sel Kanker Paru (A549) creator: Puspitasari, Dyah creator: Sediarso, Sediarso creator: Kusmardi, Kusmardi subject: RS Pharmacy and materia medica description: Sel kanker paru (A549) adalah kanker pada lapisan epitel saluran napas (karsinoma bronkogenik), kanker paru dibedakan menjadi dua jenis kanker paru, yaitu Small Cell Lung Cancer (SCLC) dan Non-Small Cell Lung Cancer (NSCLC). Menurut data di RS Dharmais pada tahun 2010-2013 kanker paru menempati urutan ke tiga kematian paling banyak di Indonesia. Jambu biji adalah salah satu tumbuhan Indonesia yang dapat digunakan sebagai obat. Daun jambu biji (Psidium guajava L.) mengandung metabolik sekunder seperti flavonoid, tanin, dan saponin yang diketahui memiliki khasiat sebagai antikanker. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui aktivitas antikanker ekstrak etanol daun jambu biji (Psidium guajava L.) terhadap sel kanker paru (A549). Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode MTT assay. Pada penelitian ini digunakan 6 variasi konsentrasi ekstrak etanol yaitu: 224, 112, 56, 28, 14, dan 7 μg/ml dan digunakan doksorubisin sebagai obat pembanding dengan konsentrasi 160, 80, 40,20,10, dan 5 μg/ml. Dari hasil MTT assay didapat IC50 ekstrak sebesar 32,34 μg/ml, dan memiliki potensi relatif sebesar 0,2895 kali dari doksorubisin. date: 2019 type: Thesis type: NonPeerReviewed format: text language: en identifier: http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/12730/1/FFS_FARMASI_S03-190273_DYAH%20PUSPITASARI.pdf identifier: Puspitasari, Dyah dan Sediarso, Sediarso dan Kusmardi, Kusmardi (2019) Uji Aktivitas Antikanker Ekstrak Etanol 70% Daun Jambu Biji (Psidium Guajava L.) Terhadap Sel Kanker Paru (A549). Bachelor thesis, Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA.